Ispirasi

Hebat!! Pria Ini Merakit Pesawat Sendiri Setelah Ditolak Menjadi Pilot

pilot5

pilot1

Seorang laki-laki asal Ethopia ini tidak mudah putus asa, pasalnya setelah ditolak menjadi pilot saat mendaftar di Akademi Penerbangan Ethiopia dia lantas mempunyai mimpi untuk membuat pesawat agar tetap masih bisa terbang meskipun tidak menjadi pilot. Pria ini bernama  Asmelash Zeferu berumur 35 tahun. Zeferu menghabiskan waktunya kurang lebih 10 tahun untuk menekuni mimpinya.

pilot2
Mulanya ia belajar secara otodidak melalui video tutorial di YouTube, dari sana ia mengetahui bagaimana rancangan sebuah pesawat yang layak terbang.

pilot4
Meskipun bahan dan alat yang diperlukan sulit dicari, ia tak kehabisan akal dengan memanfaatkan beberapa barang bekas di sekitar rumahnya untuk membangun pesawat ini, contohnya untuk roda pesawat dia menggunakan roda bekas sepeda motor. Untuk bagian permesinan, Asmelash menggunakan mesin mobil VW Beetle yang dimodifikasi menjadi 72 horse power.

pilot3
Untung saja ditengah perjalanan membangun pesawat ini dia dibantu oleh ahli penerbangan dan alhasil Asmelash akhirnya menyelesaikan pekerjaannya. Namun sangat disayangkan pada saat penerbangan pertamanya pada bulan Juni kemarin, pesawat yang dia buat mengalami masalah tekhnis. Meskipun begitu ia percaya bahwa suatu saat impiannya pasti terwujud.

pilot5
Setelah hampir lima bulan setelah penerbangan pertama, Asmelash sudah menyelesaikan masalah tekhnis tersebut. Dia mempunyai cita-cita menjadi seorang insinyur penerbangan di NASA.

Most Popular

To Top